cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
JURNAL BIOMEDIK
ISSN : 20859481     EISSN : 2597999X     DOI : -
Core Subject : Health, Science,
JURNAL BIOMEDIK adalah JURNAL ILMIAH KEDOKTERAN yang diterbitkan tiga kali setahun pada bulan Maret, Juli, November. Tulisan yang dimuat dapat berupa artikel telaah (review article), hasil penelitian, dan laporan kasus dalam bidang ilmu kedokteran..
Arjuna Subject : -
Articles 24 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen" : 24 Documents clear
PERAN KOMPLEKS JUKSTAGLOMERULUS TERHADAP RESISTENSI PEMBULUH DARAH Toreh, Renny M.; Kalangi, Sonny J.R.; Wangko, Sunny
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1213

Abstract

Abstract: As the main structural component of the renin-angiotensin-aldosterone system (RAAS), the juxtaglomerular complex plays a very important role in the regulation of vascular resistance. The synthesis and release of renin into the circulation occurs due to the decrease of blood pressure, loss of body fluid, and a decrease of sodium intake. Renin converts angiotensinogen into angiotensin I, which is further converted by the angiotensin converting enzyme (ACE) into angiotensin II. This angiotensin II causes vasoconstriction of blood vessels, resulting in an increase of vascular resistance and blood pressure. The ACE inhibitors and the angiotensin receptor blockers (ARBs) do not inhibit the RAAS completely since they cause an increase of renin activity. The renin blockers are more effective in inhibiting RAAS activity; therefore, these renin blockers can be applied as antihypertensive agents with fewer side effects. The RAAS activity can be inhibited by a decrease of renin synthesis in the juxtaglomerular complex by blocking the signals in the juxtaglomerular complex that stimulate renin synthesis, and by blocking the gap junctions in the juxtaglomerular complex. Keywords: juxtaglomerular complex, vascular resistance, RAAS.   Abstrak: Kompleks jukstaglomerulus sebagai komponen struktural utama sistem renin angiotensin berperan penting dalam pengaturan resistensi pembuluh darah. Sintesis dan pelepasan renin ke sirkulasi terjadi karena tekanan darah yang rendah, kehilangan cairan tubuh, dan kurangnya intake natrium. Renin akan memecah angiotensinogen menjadi angiotesin I yang kemudian secara cepat dikonversi oleh enzim pengonversi angiotensin  menjadi angiotensin II. Angiotensin II menyebabkan vasokontriksi pembuluh darah sehingga meningkatkan resistensi pembuluh darah yang pada akhirnya akan meningkatkan tekanan darah. ACEinhibitor dan ARB kurang sempurna dalam menghambat kerja SRAA oleh karena keduanya memutuskan rantai mekanisme timbal balik sehingga meningkatkan aktifitas renin. Penghambat renin lebih efektif digunakan untuk menghambat aktifitas SRAA sehingga penghambat renin dapat digunakan sebagai obat anti-hipertensi dan memiliki efek samping yang rendah. Metode penghambatan SRAA yang juga dapat dikembangkan ialah penghambatan sintesis renin dalam kompleks jukstaglomerulus dengan cara menekan sinyal-sinyal dalam kompleks jukstaglomerulus yang merangsang sintesis renin dan menghambat fungsi taut kedap yang terdapat dalam kompleks jukstaglomerulus. Kata kunci: kompleks juksta glomerulus, resistensi vaskular, SRAA.
GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG HIV/AIDS DI PUSAT PENGEMBANGAN ANAK ID – 127 KELURAHAN RANOMUT MANADO Soselisa, Stella M.; Palandeng, Henry M. F.; Andries, Lilian
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1204

Abstract

Abstract: AIDS is a collection of symptoms and infections that arise due to the disturbance of the body defence system. There were 24,482 AIDS cases recorded up to the end of March 2011 in 33 provinces in Indonesia. Data from the North Sulawesi Health Department showed that from 1997 until the end of 2010 the distribution of HIV/AIDS continued to increase. This study aimed to find out the understanding about HIV/AIDS in teenagers at the Children’s Development Center ID-127 in Ranomut District, Manado. This was a descriptive study conducted by using a survey method. There were 65 samples of teenagers. The results showed that the teenagers’ understanding about HIV/AIDS was still poor. Their answers about the cause of HIV/AIDS were 27.7% correct; about  the media of infection, 23% correct; about the signs and symptoms, 15.3% correct; about the prevention of HIV/AIDS, 75.3% correct; about the stigma of HIV/AIDS, 63% correct; about using the same utensils, 33.9% correct; and about living in the same house, 49.1% correct. Conclusion: Among the teenagers at the Children’s Development Center ID-127 in Ranomut District, Manado there was poor knowledge about the causes of HIV/AIDS, media of infection, and signs and symptoms; there was good knowledge about prevention of HIV/AIDS; as well as good knowledge about the stigma of HIV/AIDS; but poor knowledge about using the same utensils and living in the same house with HIV/AIDS patients. Keywords: knowledge, teenagers, children development center, HIV/AIDS.   Abstrak: AIDS adalah sekumpulan gejala dan infeksi (sindrom) yang timbul karena terganggunya sistem kekebalan tubuh manusia. Hingga akhir Maret 2011 tercatat 24.482 kasus di 33 provinsi di Indonesia. Data Dinas Kesehatan Sulawesi Utara (Dinkes Sulut) sejak tahun 1997 sampai akhir 2010 memperlihatkan distribusi penderita HIV/AIDS terus mengalami peningkatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan mengenai HIV/AIDS dari remaja di Pusat Pengembangan Anak ID-127 kelurahan Ranomut Manado. Penelitian ini bersifat deskriptif dan dilakukan melalui survei. Jumlah sampel yang diperoleh ialah 65 remaja. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa pemahaman tentang HIV/AIDS dari para remaja masih kurang. Pengetahuan remaja tentang penyebab HIV/AIDS yang benar 27,7%; tentang media penularan HIV/AIDS yang benar 23%; tentang gejala-gejala HIV/AIDS yang benar 15,3%; dan tentang pencegahan HIV/AIDS yang benar 75,3%. Simpulan: Pada remaja di PPA ID-127 Kelurahan Ranomut Manado, pengetahuan tentang AIDS: masih kurang, mengenai penyebab HIV/AIDS, media penularan, dan gejala-gejala; baik, mengenai pencegahan HIV/AIDS; baik, mengenai stigma HIV/AIDS, dalam hal ini yaitu berjabat tangan dengan pengidap tidak dapat tertular; dan kurang, mengenai tidak dapat tertular bila memakai peralatan yang sama dengan pengidap dan tinggal serumah dengan pengidap. Kata kunci: pengetahuan, remaja, pusat pengembangan anak, HIV/AIDS.
PREVALENSI OBESITAS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SAM RATULANGI ANGKATAN 2011 Eka, _; Ticoalu, S. H.R; Wongkar, Djon
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1218

Abstract

Abstract: Obesity is a condition where there are a large number of fat bodies due to some influencing factors. Recently, there has been a rising prevalency of overweight and obesity througout the world. According to the national survey in Indonesia, 8.1 % of men and 13.5% of women suffered from obesity. This study aimed to find out the prevalency of obesity in medical students of Sam Ratulangi University Manado 2011. The study used a simple descriptive method to get data from body weight, body height and both calculated to BMI. Waist circumference for males is ≥90 cm and for females is ≥80 cm. The results showed that of the 307 samples, 13.7% were underweight, 54.1% normal, 28% pre-obese, 3.9% obese-1, and 0.3% obese-2. Waist circumference data showed 13.5% with central obesity in males, and 4.1% with central obesity in females. Conclusion: Among the medical students of Sam Ratulangi University Manado 2011, overweight students based on their BMI were more frequently found than those who had central obesity based on their waist circumference. However, there were some students with underweight. Keywords: obesity, overweight, BMI, waist circumference. Abstrak: Obesitas adalah peningkatan lemak tubuh yang dapat terjadi oleh beberapa faktor. Beberapa tahun terkhir ini, terjadi peningkatan prevalensi kelebihan berat badan (overweight) dan obesitas diseluruh dunia. Berdasarkan survei nasional di Indonesia, 8,1% laki-laki di indonesia menderita obesitas dan 13,5% perempuan. Tujuan penelitian untuk mengetahui prevalensi obesitas pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Manado angkatan 2011. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dimana diperoleh data melalui pengukuran berat badan, tinggi badan yang akan dihitung dengan menggunakan rumus IMT dan lingkar perut dengan kriteria laki-laki ≥ 90cm dan perempuan ≥ 80cm pada 307 populasi mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Angkatan 2011. Hasil penelitian memperlihatkan 13,7% underweight, 54,1% normal, 28% pre-obes, 3,9% obes 1, dan 0,3% obes 2. Penelitian yang dilakukan melalui pengukuran lingkar perut diperoleh 13,5% laki-laki dengan obesitas sentral dan 4,1% perempuan dengan obesitas sentral. Simpulan: Mahasiswa/i Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Angkatan 2011 dengan kelebihan berat badan (overweight) melalui perhitungan IMT lebih sering ditemukan daripada yang dengan obesitas sentral melalui pengukuran lingkar perut; walaupun demikian, mahasiswa/i dengan underweight juga ditemukan. Kata kunci: obesitas, overweight, IMT, lingkar perut.
EFEK APOMORFIN SUBLINGUAL PADA EREKSI PENIS Salossa, Kaleb D.S.; Kalangi, Sonny J.R.; Adam, Ghazaly
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1209

Abstract

Abstract: Erectile dysfunction is the disability of a male to maintain consistant or repeated penile erections sufficiently for successful sexual intercourse. Many efforts have been done to handle this condition, so far. The psychosocial therapy and several medications inter alia: testosterone, yohimbine, trazadone, direct intracavernosus injection of alprostadil, penile implantation, and  sildenafil citrate, are not always suitable for the patients’ needs, especiallly those who suffer from cardiovascular diseases. Therefore, a new erectogenic agent has been introduced, the sublingual apomorphine. This apomorphine has a dopamine-like molecule that acts on the dopamine receptors in the paraventricular nucleus (PVN) of the central nervous system to increase the penile erection due to sexual stimulation (erotic imagination, audiovisual, or tactile). The sublingual apomorphine has been proved effective in overcoming the erectile dysfunction, especially the mild and moderate forms. Keywords: penile erection, sublingual apomorphin.     Abstrak: Telah banyak upaya dilakukan untuk mengatasi disfungsi ereksi yang merupakan ketidakmampuan seorang laki-laki secara konsisten atau berulang untuk mencapai dan mempertahankan ereksi penis yang cukup untuk melakukan hubungan seksual. Terapi psikososial dan pengobatan yang pernah diajukan seperti pemberian hormon testosteron, yohimbin, trazadon, injeksi langsung alprostadil intrakavernosa, implantasi penis serta sildenafil sitrat tidaklah selalu sesuai dengan kebutuhan penderita, khususnya penderita disfungsi ereksi dengan penyakit kardiovaskuler. Para ahli berusaha melakukan terobosan baru salah satunya adalah apomorfin sublingual yang merupakan agen erektogenik baru. Apomorfin adalah suatu molekul mirip dopamin yang bekerja pada reseptor dopamin pada paraventricular nucleus (PVN) di sistem saraf pusat untuk meningkatkan rangsangan erektil saat stimulasi seksual (imaginasi erotik, audiovisual dan perabaan) terjadi. Apomorfin sublingual terbukti efektif untuk mengatasi disfungsi ereksi, terutama disfungsi ereksi ringan dan sedang. Kata kunci: ereksi penis, apomorfin sublingual.
CLINICAL PRIVILIGE DAN TANGGUNG JAWAB DOKTER INTERNSIP DI RUMAH SAKIT Kristanto, Erwin
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1200

Abstract

Abstract: The internship program is a preregistration professional training program that has to be undertaken by each new graduate medical doctor, educated with a competence-based curriculum. After passing the competence test, the candidates for the internship program, whether civil servants or not, have to pesonally complete their application papers in order to start their professional training programs at the appointed medical health services, eg. a hospital.  Since every hospital has different conditions, the medical comittee and the head of the hospital have to prepare the appropriate clinical privileges for the internship doctors. A good clinical appointment will protect the internship doctors while finishing their professional training, and also protect the hospital from any unnecessary risks. Keywords: internship program, clinical privilige.  Abstrak: Program internsip adalah tahap pelatihan keprofesian pra-registrasi yang harus dijalani setiap dokter baru yang dididik dengan kurikulum berbasis kompetensi (KBK). Pasca kelulusan ujian kompetensi dokter Indonesia (UKDI), calon peserta internsip ikatan dinas maupun mandiri wajib mengurus kelengkapan administratif guna melaksanakan tugas keprofesiannya di sarana pelayanan kesehatan, salah satunya rumah sakit. Kondisi rumah sakit yang berbeda satu dengan yang lain, membuat komite medis bersama pimpinan rumah sakit harus membuat kajian clinical privilige yang tepat untuk para dokter internsip. Clinical appointment yang tepat akan melindungi dokter internsip dalam menyelesaikan pelatihan keprofesiannya, dan melindungi rumah sakit dari resiko hukum yang tidak perlu.Kata kunci: Program internsip, clinical privilige.
SEPSIS NEONATORUM DAN PNEUMONIA PADA BAYI ATERM Salendu, Praevilia M
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.2037

Abstract

Abstract: Sepsis neonatorum is the most frequent cause of admission to a hospital and of death in developing and developed countries. Microorganisms such as Gram positive and negative bacteria, viruses, parasites, and fungi can be the etiological factors. We reported a case of a female neonatus, aterm, and born with caesarean section due to fetal distress. After birth, the neonatus did not spontaneously cry and suffered from asphyxia. The risk factor of this sepsis neonatorum were the early rupture of the amnion membrane associated with an unpleasant odor. Besides that, the mother suffered from a urinary tract infection and fluor albus during pregnancy. Blood examinations showed moderate leucocytosis, slight thrombocytopenia, and a positive C-reactive protein. Chest X-ray showed infiltration in both lungs, indicating pneumonia. The blood culture confirmed Staphylococcus aureus (sensitive to meropenem). Conclusion: Based on all the tests performed, the diagnosis was an aterm neonatus with sepsis neonatorum and pneumonia. Keywords: sepsis, neonatus, pneumonia.     Abstrak: Sepsis neonatorum merupakan penyebab tersering dari perawatan di rumah sakit dan kematian neonatus baik di negara berkembang maupun negara maju. Mikroba seperti bakteri Gram positif dan negatif, virus, parasit, serta jamur dapat menjadi faktor etiologi. Kami melaporkan kasus seorang bayi perempuan, aterm, yang lahir dengan seksio sesaria oleh karena gawat janin. Setelah lahir, bayi tidak langsung menangis, dan memperlihatkan gejala asfiksia. Faktor risiko sepsis neonatorum ialah ketuban pecah dini dan air ketuban berbau. Selain itu, ibu pasien menderita infeksi saluran kemih dan fluor albus pada saat hamil. Pemeriksaan darah menunjukkan leukositosis sedang, trombositopenia ringan, dan C-reaktif protein positif. Foto toraks memperlihatkan adanya infiltrat pada kedua lapangan paru yang mengindikasikan suatu pneumonia. Kultur darah mengonfirmasikan stafilokokus aureus yang sensitif terhadap meropenem. Simpulan: Berdasarkan hasil pemeriksaan ditegakkan diagnosis bayi aterm dengan sepsis neonatorum dan pneumonia. Kata kunci: sepsis, neonatus, pneumonia.
SEMINOMA ANAPLASTIK DENGAN YOLK SAC TUMOR TESTIS (MIXED GERM CELL TUMOR TESTIS) Loho, Lily
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1214

Abstract

Abstract: Testicular cancer is relatively rare, accounting for less than 1% of malignant tumors affecting men. More than 90% of these tumors are of germ cell origin and most of them are found in young men between the ages of 15-34 years. Germ cell tumors are divided into seminoma and nonseminoma tumors. The seminoma makes up 30-40% of all testicular tumors. An anaplastic seminoma is a classic type of seminoma that has three or more mitosis under the high power microscopic field, combined with other morphologic criteria such as nuclear hyperchromasia, greater nucleolar sizes, pleomorphism, and an amount of necrosis. We reported a case of a 38-year-old male that was clinically diagnosed with a left testicular tumor and with an elevated alpha fetoprotein (AFP) and β human chorionic gonadotropin (β HCG) serum. The histopathological diagnosis was an anaplastic seminoma with a yolk sac tumor (YCT), i.e. a mixed germ cell tumor. Keywords: seminoma, testicular tumor, yolk sac tumor.   Abstrak: Kanker testis relatif jarang,  <1% dari semua kanker ganas pada laki-laki. Lebih dari 90 persen jenis tumor ini berasal dari sel germinal dan umumnya menyerang laki-laki muda berusia 15-34 tahun. Tumor sel germinal dibagi atas dua jenis: seminoma dan non seminoma. Jenis seminoma terdapat pada 30-40% dari seluruh tumor testis. Seminoma anaplastik adalah seminoma dengan ciri klasik mikroskopik berupa adanya tiga atau lebih sel-sel mitosis per lapangan pandang besar, disertai terdapatnya kriteria morfologik lain seperti inti sel hiperkromatik, anak inti berukuran besar, pleomorfik, dan terdapatnya sejumlah nekrosis. Kami melaporkan kasus seorang laki-laki berusia 38 tahun dengan diagnosis klinis tumor testis kiri disertai peningkatan kadar alfa feto protein (AFP) dan β human chorionic gonadotropin (β HCG) serum. Diagnosis histopatologik ialah  seminoma anaplastik dengan tumor yolk sac (YCT), yaitu tumor sel germinal campuran. Kata kunci: seminoma, tumor testis, tumor yolk sac.
TETRALOGI FALLOT DAN ATRESIA PULMONAL Supit, Alice I.; Kaunang, Erling D.
Jurnal Biomedik : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1205

Abstract

Abstract: Congenital heart disease is a structural defect due to the malformation of the heart, aorta, and or great blood vessels. It is the most frequent congenital malformation in newborn babies. Tetralogy of Fallot is one of the congenital heart diseases (CHD) with central cyanosis, and covers 5-10% of all CHD. We reported a boy of one year old with Tetralogy of Fallot and pulmonal atresia (ToF-PA), associated with bronchopneumonia. The diagnosis was based on anamnesis, physical examination, and other supporting examinations. The chest X-ray showed a normal sized heart (CTR 57%) with coer-en-sabot shape, and right and left parahilar infiltration, which resulted in bronchopneumonia and ToF. The electrocardiography showed a right deviation of axis and a hypertrophy of the right ventricle; the echocardiography showed a right ventricle hypertrophy, an over-riding aorta, a large malalignment of the ventricular septal defect, no visualization of pulmonar artery, and no visualization of patent ductus arteriosus (PDA). Conclusion: Based on all the tests performed, the diagnosis of this patient was Tetralogy of Fallot and pulmonal atresia (ToF-PA), associated with bronchopneumonia. The prognosis related to bronchopneumonia in this case was good due to the use of antibiotics. Keywords: tetralogy of Fallot, pulmona atresia, bronchopneumonia.  Abstrak: Penyakit jantung bawaan (PJB) ialah kelainan struktural akibat malformasi jantung, aorta dan atau pembuluh darah besar, dan merupakan kelainan kongenital tersering pada bayi baru lahir. Tetralogi Fallot merupakan salah satu PJB dengan sianosis sentral, dan mencakup 5-10% dari seluruh PJB. Kami melaporkan kasus seorang anak laki-laki berusia satu tahun dengan Tetralogi Fallot dan atresia pulmonal (ToF-PA) disertai bronkopneumonia. Diagnosis ditegakkan melalui anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang. Hasil ekspertisi foto toraks AP memperlihatkan ukuran jantung normal (CTR 57%) berbentuk coer-en-sabot, dan pada paru-paru terlihat infiltrat parahilar kanan dan kiri serta corakan vaskular paru berkurang yang menunjukkan suspek bronkopneumonia dan ToF. Elektrokardiografi memperlihatkan deviasi aksis ke kanan dan hipertrofi ventrikel kanan, dan pada ekokardiografi tampak right ventricle hypertrophy, overriding aorta, VSD malalignment besar, tidak tampak visualisasi arteri pulmonal, dan tidak tampak patent ductus arteriosus (PDA) dengan hasil Tetralogi Fallot dan atresia pulmonal. Simpulan: Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan, diagnosis pasien ini ialah Tetralogi Fallot dan atresia pulmonal (ToF-PA) disertai bronkopneumonia. Prognosis bronkopenumonia pada kasus ini baik yang dapat diatasi dengan antibiotika.Kata kunci: tetralogi Fallot, atresia pulmonal, bronkopneumonia.  
BENDA ASING TELINGA HIDUNG TENGGOROK DI BAGIAN/SMF THT-KL BLU RSU PROF. DR. R. D. KANDOU MANADO PERIODE JANUARI 2008 – DESEMBER 2011 Sosir, Marthalisa S.; Palandeng, O. I.; Tumbel, R. E.C.
JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1219

Abstract

Abstract: Sudden death, especially among children, can occur due to aspiration or the swallowing of foreign objects. Foreign objects in human organs are any kind of matter that comes from outside or inside the body, which normally is not present in these organs. This was a retrospective and descriptive  study and was aimed to determine the incidence of cases of foreign objects in the ear, nose, or throat found in the Ear, Nose, and Throat - Head and Neck Department, Faculty of Medicine, University of Sam Ratulangi, Manado, from January 2008 through December 2011 in which there were 482 cases. The results showed that the highest number of cases was in 2010 (163 cases, 33.81%), followed by 2009, 2011, and 2008. Male and female cases were 61.82% and 38.18% respectively. Cases in the age group 0-10 years were 218 (45.22%), followed by the age groups: >51 years, 41-50 years, 21-30 years, 31-40 years, and 11-20 years. The most usual anatomic locations of the foreign objects were the external auditory canal (58.29%), followed by the nose, pharynx, esophagus, larynx and bronchus. Successful extractions of the foreign objects occured in 99.17% cases. Conclusion: The highest number of cases was in 2010, being more frequent in males. The most vulnerable age group was 0-10 years, and the most usual anatomic location of the foreign objects was the external auditory canal. Successful extractions of foreign objects occured in almost all cases. Keywords: foreign objects, respiratory tract.     Abstrak: Kematian mendadak terutama pada anak-anak dapat terjadi akibat aspirasi atau tertelan benda asing. Benda asing dalam suatu organ tubuh ialah benda yang berasal dari luar atau dalam tubuh, yang dalam keadaan normal tidak terdapat dalam organ tersebut. Penelitian ini bersifat retrospektif – deskriptif dan bertujuan untuk  mengetahui insiden kasus benda asing telinga, hidung, dan tenggorok di Poliklinik THT-KL RSU Prof. Dr.R D Kandou Manado selang bulan Januari 2008- Desember 2011. Data kasus sebanyak 482 dikumpulkan secara retrospektif dari catatan medik. Jumlah  kasus tertinggi pada tahun 2010 (163 kasus, 33,81%), diikuti oleh 2009, 2011, dan 2008. Kasus laki-laki sebanyak 61,82% dan perempuan 38,18%. Kelompok usia 0-10 tahun sebanyak 218 kasus (45,22%), diikuti kelompok usia >51 tahun, 41-50 tahun, 21-30 tahun, 31-40 tahun, dan 11-20 tahun. Lokasi anatomi benda asing tersering pada meatus akustikus eksterna (58,29%), kemudian hidung, faring, esofagus, dan laring serta bronkus. Keberhasilan penatalaksanaan benda asing (ekstraksi) 99,17%. Simpulan: Kasus benda asing pada telinga, hidung dan tenggorok tertinggi pada tahun 2010 dengan kelompok usia 0-10 tahun, jenis kelamin laki-laki, dan lokasi benda asing tersering pada meatus akustikus eksterna dengan tingkat keberhasilan ekstraksi yang tinggi. Kata kunci: benda asing, saluran napas.
PERAN ESTROGEN PADA REMODELING TULANG Sihombing, Iknes; Wangko, Sunny; Kalangi, Sonny J.R.
JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.4.3.2012.1210

Abstract

Abstract: Bone tissues experience continual regeneration of their extracellular components by overhauling the old components. This process is called bone remodeling, which involves several kinds of bone cells. The most important bone cells related to the bone remodeling are osteoblasts, osteocytes, and osteoclats. The bone remodeling is influenced by estrogen. This hormone inhibits bone resorption, resulting in slowing down the osteoporosis process. This antiresorptive effect can be provided also by the estrogen action on osteoblasts, which indirectly influences osteoclast activities. Estrogen has been proved to slow down the decrease of bone mass and fracture risks in women with osteoporosis. Hormone replacement therapy, aimed at replacing estrogen deficiency, consists of phytoestrogen and progesteron; besides that, calcium and vitamine D are needed, too. Keywords: estrogen, bone remodeling, osteoblast, osteocyte, osteoclast.     Abstrak: Tulang merupakan jaringan yang terus menerus melakukan regenerasi komponen-komponen ekstrasel dengan cara menghancurkan komponen tulang yang sudah tua dan menggantikannya dengan yang baru. Proses ini disebut remodeling tulang, yang melibatkan kerja sel-sel tulang tertentu. Sel-sel dalam tulang yang terutama berhubungan dengan pembentukan dan resorpsi tulang ialah osteoblas, osteosit, dan osteoklas. Remodeling tulang dipengaruhi oleh hormon estrogen. Hormon ini menekan resorpsi tulang sehingga dapat menghambat proses kerapuhan tulang. Efek antiresorptif tersebut dapat pula dihasilkan melalui kerjanya pada osteoblas, yang secara tidak langsung mempengaruhi aktivitas osteoklas. Estrogen terbukti dapat mengurangi laju penurunan massa tulang dan risiko fraktur pada wanita dengan osteoporosis. Terapi sulih hormon yang digunakan untuk mengganti defisisensi estrogen ialah fitoestrogen, progesteron, selain itu juga kalsium dan vitamin D. Kata kunci: estrogen, remodeling tulang, osteoblas, osteosit, osteoklas.

Page 1 of 3 | Total Record : 24


Filter by Year

2012 2012


Filter By Issues
All Issue Vol. 14 No. 2 (2022): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 13, No 3 (2021): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 13, No 2 (2021): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 13, No 1 (2021): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 12, No 3 (2020): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 12, No 2 (2020): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 12, No 1 (2020): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 11, No 3 (2019): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 11, No 2 (2019): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 11, No 1 (2019): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 10, No 3 (2018): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 10, No 2 (2018): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 10, No 1 (2018): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 9, No 3 (2017): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 9, No 2 (2017): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 9, No 1 (2017): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 9, No 1 (2017): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen Vol 8, No 3 (2016): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 8, No 2 (2016): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen Vol 8, No 2 (2016): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 8, No 1 (2016): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 7, No 3 (2015): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen Vol 7, No 3 (2015): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 7, No 2 (2015): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 7, No 1 (2015): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 6, No 2 (2014): JURNAL BIOMEDIK : JBM Juli 2014 Vol 6, No 1 (2014): JURNAL BIOMEDIK : JBM Maret 2014 Vol 6, No 3 (2014): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 6, No 3 (2014): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen Vol 5, No 3 (2013): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 5, No 3 (2013): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen Vol 5, No 2 (2013): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 5, No 1 (2013): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen Vol 5, No 1 (2013): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 4, No 3 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen Vol 4, No 2 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 4, No 1 (2012): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 3, No 3 (2011): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 3, No 2 (2011): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 3, No 1 (2011): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 2, No 3 (2010): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 2, No 2 (2010): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 2, No 1 (2010): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 1, No 3 (2009): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 1, No 2 (2009): JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 1, No 1 (2009): JURNAL BIOMEDIK : JBM More Issue